Mitra terbaik meraih sertifikasi ISPO.

Who We Are

LSISPO RPN adalah unit usaha yang dibentuk oleh PT Riset Perkebunan Nusantara di dalam menjalankan tugas untuk pelayanan jasa sertifikasi ISPO, dan bertujuan untuk mendukung program pemerintah dalam penerapan ISPO di Indonesia. PT Riset Perkebunan Nusantara (RPN) adalah sebuah perusahaan riset dan pengembangan anak perusahaan BUMN Holding Perkebunan Nusantara PT Perkebunan Nusantara III (Persero) dengan kepemilikan saham 90% oleh Holding Perkebunan Nusantara dan 10% oleh PT Perkebunan Nusantara V (PTPN V). Dengan pengalaman lebih dari 100 tahun di sektor kelapa sawit dan turut menjadi bagian dalam berkembangnya perkebunan dan industri pengolahan kelapa sawit di indonesia, menjadikan PT RPN sebagai bagian penting bagi seluruh stake holder kelapa sawit di indonesia. Menyadari posisi yang strategis tersebut, maka PT RPN turut andil dalam mensukseskan percepatan sertifikasi ISPO di Indonesia.

Visi, Misi, & Sejarah Perusahaan

MENJADI  RUJUKAN  UTAMA  BAGI PERUSAHAAN   PERKEBUNAN KELAPA SAWIT  DI INDONESIA UNTUK MELAKUKAN SERTIFIKASI ISPO.

MENJADI PARTNER PENTING BAGI PELAKU USAHA PERKEBUNAN KELAPA SAWIT DAN BERPERAN AKTIF MENSUKSESKAN PROGRAM ISPO SESUAI DENGAN PERATURAN DAN PERUNDANG-UNDANGAN YANG  BERLAKU

PT RPN didirikan melalui proses transformasi dari Lembaga Riset Perkebunan Indonesia (LRPI), terdiri atas lembaga-lembaga riset yang telah ada sejak zaman kolonial. Lembaga ini melakukan penelitian komoditas komersial yang diusahakan oleh perusahaan perkebunan, yaitu kelapa sawit, karet, kakao, kopi, teh, kina dan gula. Lembaga riset tertua adalah lembaga penelitian gula yang ada di Pasuruan, Jawa Timur yang berdiri pada tahun 1887, sehingga saat ini mencapai usia 126 tahun. Dengan nasionalisasi perusahaan perkebunan asing pada tahun 1957, pemerintah Indonesia mengambil alih pemilikan perusahaan perkebunan asing tersebut bersama lembaga-lembaga penelitian yang ada di dalamnya. Akibat proses nasionalisasi yang tidak utuh, lembaga penelitian ini tidak memiliki status yang jelas dan sering mengalami perubahan pengelola sebelum ditetapkan menjadi PT RPN.

Proses transformasi LRPI menjadi PT RPN didasarkan pada:

  1. Dukungan Menteri Pertanian melalui surat No. 199/ TU.210/M/2009;
  2. Persetujuan Menteri BUMN melalui surat No. S.713/MBU/2009 tanggal 30 September 2009;
  3. Akta Pendirian Notaris Hasbullah Abdul Rasyid, SH., M.Kn di Jakarta (20 November 2009);
  4. Pengesahan melalui Keputusan Menteri Hukum dan Hak Azasi Manusia Republik Indonesia Nomor: AHU-62279.AH.01.tahun 2009 tentang Pengesahan Badan HukumPerseroan, pada tanggal 22 Desember 2009.

dengan segala konsekuensi lanjutan sebagai sebuah korporasi yang mulai berdiri sejak 20 November 2009 (3) dan memperoleh status Badan Hukum sejak 22 Desember 2009 (4), akhirnya resmi LRPI menjadi PT RPN yang mendasarkan segala aktivitasnya pada kegiatan riset, pengembangan dan pelayanan perkebunan.  PT RPN saat ini merupakan anak perusahaan dari Holding PTP Nusantara III (Persero), yang menjalankan fungsi berbasis riset di bidang perkebunan untuk kepentingan Holding Perkebunan, perkebunan rakyat dan perkebunan swasta.

PT RPN terdiri atas Kantor Direksi yang berkedudukan di Bogor dan Pusat-pusat Penelitian yang menyelenggarakan kegiatan operasional riset, pengembangan riset, pelayanan jasa (pengujian, konsultasi dan sertifikasi), penyediaan benih tanaman perkebunan, pengelolaan usaha tanaman serta komersialisasi produk hasil penelitian. Pada saat ini PT RPN mengelola Pusat Penelitian sebagai berikut:

1. Pusat Penelitian Kelapa Sawit (PPKS) yang berkedudukan di Medan – Sumatera Utara

2. Pusat Penelitian Karet (PPK) yang berkedudukan di Sembawa, Banyuasin, Sumatera Selatan

3. Pusat Penelitian Teh dan Kina (PPTK) yang berkedudukan di Gambung, Bandung Selatan, Jawa Barat;

4. Pusat Penelitian Perkebunan Gula Indonesia (P3GI) yang berkedudukan di Pasuruan, Jawa Timur;

5. Pusat Penelitian Kopi dan Kakao Indonesia (PPKKI) yang berkedudukan di Jember, Jawa Timur;

Our Values


Kami selalu memberikan layanan terbaik untuk anda.

Lebih hemat dan transparan

Tim kerja yang cepat.

Auditor tersertifikasi dan berpengalaman.

Happy Clients

24 / 7

Hours Of Support

Hard Workers

Services

Kami melayani sertifikasi ISPO untuk ruang lingkup :

Integrasi (Budidaya dan Pengolahan)

Pengolahan Kelapa Sawit

Budidaya Kelapa Sawit

F.A.Q

Frequently Asked Questions

ISPO merupakan standar yang dikembangkan pemerintah Indonesia yang digunakan untuk pengelolaan perkebunan secara berkelanjutan. Standar ini memuat kriteria dan indikator yang memasukkan kaidah–kaidah pengelolaan lingkungan, sosial dan praktek–praktek pengelolaan perkebunan sawit, diimplementasikan secara berimbang berdasarkan peraturan terkait dengan perkebunan dan industri minyak sawit.

Dengan sertifikasi ISPO yang berlaku 5 (lima) tahun pihak industri pengelola perkebunan dan industri minyak sawit dapat mengelola secara lestari atau berkelanjutan.

ISPO merupakan standar yang dikembangkan pemerintah Indonesia yang digunakan untuk pengelolaan perkebunan secara berkelanjutan . Standar ini memuat kriteria dan indikator yang memasukkan kaidah – kaidah pengelolaan lingkungan, sosial dan praktek – praktek pengelolaan perkebunan sawit, diimplementasikan secara berimbang berdasarkan peraturan terkait dengan perkebunan dan industri minyak sawit. Dengan sertifikasi ISPO yang berlaku 5 (lima) tahun pihak industri pengelola perkebunan dan industri minyak sawit dapat mengelola secara lestari atau berkelanjutan.

1. Kepatuhan Terhadap Peraturan Perundang-undangan

2. Penerapan Praktek Perkebunan Yang Baik

3. Pengelolaan Lingkungan Hidup, Sumber Daya Alam, dan Keanekaragaman Hayati

4. Tanggung Jawab Terhadap Ketenagakerjaan

5. Tanggung Jawab Sosial dan Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat

6. Penerapan Transparansi

7. Peningkatan Usaha Secara Berkelanjutan

Persyaratan yang ditetapkan, termasuk persyaratan ruang lingkup yang harus dipenuhi oleh klien sebagai syarat untuk menerbitkan atau memelihara sertifikasi. Persyaratan sertifikasi mencakup persyaratan yang dikenakan pada klien oleh LSISPO RPN melalui perjanjian sertifikasi. Persyaratan sertifikasi dapat juga mencakup persyaratan yang dikenakan pada klien melalui skema sertifikasi. Bentuk persyaratan sertifikasi antara lain:

1. Kelengkapan perjanjian sertifikasi;

2. Pembayaran biaya;

3. Penyediaan informasi tentang perubahan pada ruang lingkup yang disertifikasi;

4. Penyediaan akses ke ruang lingkup yang disertifikasi untuk kegiatan survailen.

1. Usaha Budi Daya Tanaman Perkebunan Kelapa Sawit

2. Usaha Pengolahan Hasil Perkebunan Kelapa Sawit

3. Integrasi Usaha Budi Daya Tanaman Perkebunan Kelapa Sawit dan Usaha Pengolahan Hasil Perkebunan Kelapa Sawit

Perluasan Ruang Lingkup dapat dilakukan oleh klien yang telah disertifikasi melalui tahapan berikut:

1. Pengajuan permohonan penambahan ruang lingkup

2. Klien melengkapi semua dokumen audit kecukupan dokumen.

3. Telah dilakukan audit tahap 1 dan semua temuan sudah dapat ditindaklanjuti oleh klien

4. Telah dilakukan audit tahap 2 dan semua temuan sudah dapat ditindaklanjuti oleh klien.

5. Telah dilakukan rapat komite Teknis dari kegiatan sertifikasi ISPO dan dinyatakan klien memenuhi persyaratan ISPO

Komponen biaya sertifikasi ISPO:

1. Biaya sertifikasi (Rp 60.000.000)

2. Biaya opersional audit tahap 1 (disesuaikan dengan jumlah HOK audit lokasi audit, dan akomodasi)

3. Biaya opersional audit tahap 2 (disesuaikan dengan jumlah HOK audit, lokasj audit, dan akomodasi)

4. Biaya surveilen tiap tahun (disesuaikan dengan jumlah HOK proses audit, lokasi audit, dan akomodasi)

Hak Pemohon/Klien :

1. Pemohon/klien berhak untuk disediakan auditor yang kompeten oleh LSISPO. Auditor akan melaksanakan penilaian berdasarkan permohonan sertifikasi oleh pemohon/klien dengan pedoman mutu ISPO yang terkait.

2. Pemohon/ klien akan di proses permohonannya dengan dilaksanakan proses sertifikasi tahap audit kecukupan dan audit lapang atau biasa disebut audit tahap I dan tahap II.

3. Apabila hasil evaluasi dari LSISPO menyatakan bahwa pemohon/klien telah memenuhi semua persyaratan sertifikasi ISPO maka LSISPO akan menerbitkan sertifikat ISPO yangd dapat digunakan oleh pemohon/klien.

4. LSISPO akan melakukan surveilan atau pengawasan berkala minimal dua kali dalam satu tahun apabila diberlakukan sistem sertifikasi Kewajiban

Pemohon/klien :

1. Pemohon/klien harus memenuhi persyaratan sertifikasi termasuk menerapkan perubahan yang sesuai dengan ketentuan Pihak LSISPO

2. Apabila sertifikasi berlaku untuk produksi yang sedang berlangsung, Pemohon/Klien menjamin bahwa proses sertifikasi memenuhi persyaratan ISPO.

3. Pemohon/klien membuat seluruh pengaturan yang diperlukan untuk:

- Pelaksanaan audit dan survailen (jika diberlakukan), yang memungkinkan adanya pemeriksaan dokumentasi, rekaman, akses terhadap peralatan, lokasi, wilayah, personil dan subkontraktor yang relevan;

- Penyelidikan pengaduan;

- Partisipasi pengamat, jika diperlukan.

4. Pemohon/Klien membuat pernyataan terkait sertifikasi sesuai dengan ruang lingkup sertifikasi,

5. Pemohon/klien tidak menggunakan logo ISPO diluar peruntukannya atau sedemikian rupa sehingga mengakibatkan LSISPO menjadi buruk, dan tidak membuat pernyataan terkait sertifikasi ISPO yang dianggap oleh pihak LSISPO sebagai menyesatkan atau tidak sah.

6. Apabila diterapkan pembekuan, pencabutan, atau penghentian sertifikasi, Pemohon/klien menghentikan penggunaan seluruh iklan yang berisi referensi apapun didalamnya dan mengambil tindakan yang dipersyaratkan LSISPO dalam rangka pembekuan/pencabutan/penghentian sertifikasi.

7. Jika Pemohon/klien memberikan salinan dokumen sertifikasi kepada pihak lain, dokumen harus direproduksi secara keseluruhan/utuh

8. Dalam membuat referensi untuk sertifikasi ISPO di media komunikasi seperti dokumen, brosur atau iklan, pemohon/klien harus mengikuti persyaratan dari pihak LSISPO. pemohon/klien memenuhi persyaratan dalam penggunaan tanda kesesuaian dan informasi yang terkait dengan ISPO.

9. Pemohon/klien menyimpan rekaman seluruh keluhan yang diketahui berkaitan dengan pemenuhan persyaratan sertifikasi dan membuat rekaman tersedia bagi pihak LSISPO. pemohon/klien mengambil tindakan yang tepat untuk menangani keluhan dan kekurangan yang ditemukan, sehingga dapat menjamin kesesuaiannya terhadap persyaratan sertifikasi. pemohon/klien harus membuat dokumentasi tindakan yang diambil.

10. Pemohon/klien menginformasikan tanpa penundaan kepada pihak LSISPO, sehubungan dengan adanya perubahan yang dapat mempengaruhi kemampuannya untuk sesuai dengan persyaratan sertifikasi.

- Penghentian sertifikasi dilakukan apabila ada permintaan dari klien untuk menghentikan sementara proses sertifikasi karena suatu hal. Kondisi tersebut dapat terjadi ketika klien tidak memenuhi Prinsip dan Kriteria ISPO yang diperkirakan dapat mempengaruhi hasil evaluasi dan hasil survailen, pelanggaran terhadap perjanjian/ kontrak atau temuan/ informasi dari sumber lain tentang penyalahgunaan sertifikat. Pada kondisi ini Manajer Teknis akan mengkaji hal tersebut dan menyampaikannya ke Komisi Teknis dan akan dilakukan kajian oleh pihak manajemen LSISPO.

- Pihak LSISPO akan mengirimkan surat keputusan penghentian kepada klien.

- Klien akan diberikan waktu memperbaiki dihentikannya proses sertifikasi dalam jangka waktu selambat-lambatnya 2 (dua) bulan. - Selama masa penghentian klien tidak boleh menggunakan atau mencantumkan logo ISPO

- Pihak LSISPO menerima berkas tindakan perbaikan penyebab penghentian dari klien dan menyampaikan kepada Komisi Teknis melalui Manajer Teknis.

- Komisi teknis akan mengkaji hasil perbaikan , jika tindakan perbaikan dari penyebab penghentian telah memadai dalam batas waktu yang dipersyaratkan, maka Komisi Teknis membuat keputusan pemberitahuan proses sertifikasi dapat diteruskan sesuai dengan alur sertifikasi hingga proses pemberian status sertifikasi/ survailen.

- Apabila Komisi Teknis menganggap bahwa tindakan perbaikan penghentian tidak memadai atau melebihi batas waktu yang dipersyaratkan, maka Komisi Teknis membuat keputusan untuk tidak memberi sertifikasi

- Selanjutnya pihak LSISPO akan mengambil tindakan untuk menginformasikan kepada publik melalui website: rpn.co.id atau lsispo.rpn.co.id bahwa kebun dan/atau usaha pengolahan dari klien tersebut telah dihentikan proses sertifikasinya.

- Apabila ruang lingkup yang telah disertifikasi ternyata tidak sesuai dengan Prinsip dan Kriteria ISPO yang diperkirakan dapat mempengaruhi hasil evaluasi dan hasil survailen, pelanggaran terhadap perjanjian/ kontrak atau temuan/ informasi dari sumber lain tentang penyalahgunaan sertifikat, maka pihak LSISPO akan mengkaji, mengevaluasi dan membuat keputusan untuk pembekuan sertifikasi

- Pihak LSISPO memberitahukan kepada klien tentang pembekuan sertifikasi yang telah diterima dengan mengirimkan surat keputusan pembekuan

- Selama periode pembekuan, klien tidak boleh membuat pernyataan yang menyesatkan dan sebaiknya menginformasikan kepada pembeli yang sudah ada dan calon pembeli yang potensial berkaitan dengan status sertifikasi, dan memberhentikan penggunaan logo ISPO sejak tanggal pemberitahuan pembekuan

- Apabila terjadi pembekuan sertifikasi, LSISPO RPN menugaskan satu orang atau lebih untuk merumuskan dan mengkomunikasikan dengan klien tentang tindakan yang diperlukan untuk mengakhiri pembekuan dan pengembalian sertifikasi untuk ruang lingkup yang sesuai dengan skema sertifikasi.

- Klien diberi kesempatan untuk melakukan tindakan koreksi dalam jangka waktu selambat-lambatnya 6 (enam) bulan.

- Sebelum melakukan pengaktivan sertifikasi kembali klien harus melakukan tindakan koreksi dengan memperbaiki kebun dan/atau usaha pengolahan sehingga sesuai dengan Prinsip dan Kriteria ISPO.

- Untuk mengaktivkan kembali sertifikat yang telah dibekukan, klien harus melakukan survailen ulang yang akan dilakukan dan dikaji oleh LSISPO

- Apabila LSISPO menganggap bahwa hasil survailen ulang memadai dalam batas waktu yang dipersyaratkan, maka LSISPO akan membuat surat keputusan yang mencabut periode pembekuan sertifikasi dan pemberlakuan kembali lisensi penggunaan logo ISPO. Namun jika belum memadai maka akan dilakukan pencabutan sertifikasi.

  • Pengurangan sertifikasi dapat terjadi untuk klien yang memiliki beberapa ruang lingkup yang telah disertifikasi. Pihak LSISPO akan mengkaji dan mengevaluasi beberapa informasi terkait: 
  1. Terdapat keinginan dari klien.
  2. Terdapat pelanggaran terhadap Prinsip dan Kriteria ISPO.
  3. Melakukan penyalahgunaan sertifikat/ logo LSISPO RPN.
  4. Melewati batas waktu tindakan perbaikan terhadap temuan ketidaksesuaian sehingga terjadi penundaan Sertifikat.
  • Apabila dari hasil evaluasi, klien memiliki salah satu dari butir diatas, Pihak LSISPO akan membuat keputusan pencabutan sertifikat ISPO dari klien.
  • Kepala LSISPO akan mengeluarkan surat keputusan pencabutan sertifikat ISPO dan meminta kepada klien untuk mengembalikan sertifikat ISPO yang telah diterima, kepada LSISPO.

Semua keluhan yang ada hubungannya dengan kegiatan sertifikasi yang diajukan oleh klien atau pihak lain harus dalam bentuk tertulis disampaikan kepada manajemen LSISPO RPN. Keluhan yang masuk dicatat dalam Formulir Keluhan, dan akan diselesaikan oleh manajemen LSISPO RPN Penanganan keluhan diupayakan diselesaikan secara damai. Namun demikian apabila klien atau pihak lain belum merasa puas terhadap keputusan/ tindakan penyelesaian keluhan atau keputusan sertifikasi dari LSISPO RPN, klien atau pihak lain dapat mengajukan banding paling lambat 14 (empat belas) hari setelah diterimanya pemberitahuan tentang keputusan/ tindakan penyelesaian keluhan atau keputusan sertifikasi. Pengajuan harus disampaikan secara tertulis dengan mengisi Formulir Pengajuan Banding (FR-ISPO RPN 7.13.03). Manajemen LSISPO akan membentuk Panel Banding yang anggotanya ditentukan sebagai berikut: 1. Bebas dari konflik kepentingan. 2. Bukan personil manajerial LSISPO RPN. 3. Memiliki perhatian dan pengetahuan yang cukup terhadap masalah yang diangkat sebagai banding. Panel Banding menghadirkan klien atau pihak lain untuk mempresentasikan pengajuan banding pada batas waktu yang ditentukan. Panel Banding membuat pernyataan tertulis yang berisi temuan banding dan alasan keputusan yang dicapai dalam Formulir Keputusan Panel Banding (FR-ISPO RPN 7.13.04) selambat-lambatnya 14 (empat belas) hari setelah presentasi klien atau pihak lain yang mengajukan banding. Pernyataan ini ditandatangani oleh semua anggota Panel Banding dan akan diserahkan kepada manajemen LSISPO RPN untuk dikaji ulang dan diselesaikan.

Testimonials

What they are saying about us

"Saya ingin menyampaikan apresiasi mendalam kepada Lembaga Sertifikasi ISPO PT RPN yang telah melakukan audit ISPO untuk perusahaan kami, PT Asdal Primalestari. Proses sertifikasi ini adalah langkah besar bagi kami dalam menjalankan operasi yang bertanggung jawab dan berkelanjutan. "Mereka memiliki tim auditor yang sangat kompeten dan berpengetahuan luas dalam industri kelapa sawit dan persyaratan ISPO. Kami menghargai pendekatan yang profesional dan transparan yang Lembaga Sertifikasi ISPO PT RPN terapkan sepanjang proses audit. Mereka memberikan rekomendasi yang sangat berharga untuk perbaikan yang kami butuhkan untuk mematuhi standar ISPO dengan lebih baik."

Syahrul Panjaitan

General Manager

PT Asdal Primalestari

"Kami ingin berterima kasih kepada Lembaga Sertifikasi ISPO PT RPN atas kerja keras dan dukungan mereka sepanjang proses audit. Kami merasa bahwa kami memiliki mitra yang andal dalam perjalanan kami menuju kelapa sawit yang berkelanjutan, dan kami akan merekomendasikan Lembaga Sertifikasi ini kepada perusahaan kelapa sawit lain yang ingin mengikuti jejak yang sama. Terima kasih sekali lagi atas kontribusi yang berharga dalam membantu kami mencapai sertifikasi ISPO".

Fenny Gunawan

Direktur Utama

PT Guna Setia Pratama

"Saya ingin mengungkapkan pengalaman positif kami dalam berkolaborasi dengan Lembaga Sertifikasi ISPO PT RPN yang melakukan audit ISPO untuk Kebun PT Guna Usagri Pratama. Proses ini bukan hanya sukses dalam mendapatkan sertifikasi ISPO, tetapi juga membawa dampak positif yang luar biasa pada cara kami mengelola kebun kelapa sawit kami. Kerja keras dan komitmen mereka terhadap nilai-nilai ISPO benar-benar memberikan dampak positif pada bisnis kami. Kami merasa bangga dan siap untuk melanjutkan perjalanan ini dengan keyakinan bahwa kami memiliki mitra sertifikasi yang andal."

Surya Esa Putra

General Manager

PT Guna Usagri Pratama

Team

Our hard working team

Dr. Iman Yani Harahap

Pembina

Dr. Adi Cifriadi, M.Si

Kepala LSISPO

Titik Ermawati, M.Si

Lead Auditor

Dr. Endang Hernawan

Auditor

Dr. Erwinsyah

Auditor

Dr. Hariyadi

Auditor

Dr. Ir. Wawan Hardiwinata,M.Si

Auditor

Dr. Misnawi

Auditor

Dr. Tjahjono Herawan

Auditor

Haryo Tejo Prakoso, M.Agr.Env

Auditor

Lolita Bangun, Sp

Auditor

Mochamad Nurul Anwar, SP

Auditor

Sherly Hanifarianty, M.Eng

Auditor

Uhan Suhanda, S.Hut

Auditor

Chandra Oktavianus Debataraja, S.Si

Auditor

Doni Setiadi, SE

Auditor

Majelis Asesor

Dr. Iman Yani Harahap

Ketua Majelis Asesor

Dr. Erwinsyah

Sekertaris Majelis Asesor

Dr. Darmono Taniwiryono, M.Sc

Anggota Majelis Asesor

Dr. Ir. Delima Hasri A. Darmawan

Anggota Majelis Asesor

Ir. Baginda Siagian, M.si

Anggota Majelis Asesor

Nana Suryana, M.Sc

Anggota Majelis Asesor

Prof. Dr. Ir. Mat syukur, M.S.

Anggota Majelis Asesor

Our Clients

Klien-klien kami

Blog

Informasi Terbaru Seputar ISPO

Dampak Positif ISPO pada Kesejahteraan Masyarakat Lokal

Read More

Peran ISPO dalam Menanggulangi Deforestasi

Read More

ISPO: Peningkatan Keberlanjutan dalam Industri Minyak Sawit Indonesia

Read More